3. A. MATA
Mata adalah indra untuk melihat bagi
semua makhluk hidup. Mata diciptakan
sangat luar biasa kompleksnya. Prinsip
kerja mata sangat unik. Mata manusia dan
binatang memiliki ciri khas dan struktur
yang berbeda.
4. Bagian-bagian mata manusia
Kornea(selaput bening)
Kornea adalah lapisan luar bola mata yang tidak berwarna.
Fungsi kornea adalah menerima rangsangan cahaya dan
meneruskan ke bagian mata yang berada di dalam.
Pupil(anak mata)
Pupil adalah celah bundar yang terdapat di tengah-tengah iris.
Fungsi pupil adalah untuk mengatur banyak sedikitnya cahaya
yang masuk ke mata.
Aqueuos Humour
Adalah cairan yang terdapat antara kornea dan lensa mata
yang berfungsi untuk memberi bentuk dan kekokohan pada
mata serta membiasakan cahaya yang masuk ke mata.
5. Iris(warna mata)
Adalah lapisan yang terletak di depan lensa yang berwarna.
Fungsi iris adalah mengatur ukuran pupil dan memberi warna pada
mata.
Otot siliar
Otot siliar berfungsi memfokuskan lensa yang berwarna. Bila
mata melihat benda dekat, maka lensa mata akan mencembung dan
bila melihat benda jauh, maka lensa akan memipih.
Retina
Retina yaitu lapisan yang terdapat pada dinding belakang bola
mata. Fungsi retina adalah sebagai layar penerima cahyaya atau
menangkap bayangan benda dan mengirim impuls-impuls melalui
saraf optik ke otak.
Lensa mata
Lensa mata yaitu benda bening berbentuk cembung yang berada di
dalam bola mata. Fungsi lensa mata adalah memfokuskan dan
meneruskan cahaya agar bayangan benda tetap jatuh di retina.
6. Cara pemeliharaan mata
Cara memelihara mata supaya sehat adalah
melindungi mata dari cahaya matahari secara
langsung, menggunakan kacamata bila
berada di lingkungan berasap dan berdebu,
makan buah-buahan yang mengandung
vitaminA, periksa ke dokter secara rutin,
menghindari penggunaan kosmetik yang
berbahaya bagi mata, tidak sembarangan
mengucek mata, tidak terlalu dekat dengan
layar handphone, televisi dan komputer.
7. B. PRINSIP KERJA MATA DAN KAMERA
1. Prinsip kerja mata
Sifat cahaya adalah dipantulkan. Cahaya yang
mengenai benda akan dipantulkan baik secara
baur maupun teratur berdasarkan permukaan
benda tersebut sebagian pantulan cahaya
tersebut masuk ke mata mula-mula melalui
kornea. Oleh kornea cahaya tersebut diteruskan
ke bagian dalam pupil. Pupil ini mengatur banyak
sedikitnya cahaya yang diteruskan lebih ke
dalam. Setelah pupil, cahaya melalui cairan
aqueous dan mencapai lensa mata. Oleh lensa
mata, cahaya tersebut difokuskan sehingga
bayangan benda yang diinginkan jatuh tepat di
retina.
Sifat bayangan yang diterima oleh retina adalah
nyata, terbalik, dan diperkecil.
8. 2. Prinsip kerja kamera
Prinsip kerja kamera dibuat dengan
meniru prinsip kerja mata. Kamera
adalah alat yang digunakan untuk
membentuk gambar suatu benda pada
kertas foto.
9. Bagian-Bagian kamera
Lensa cembung
Ulir dan sekrup
Diafragma dengan celah
Penutup/Pembuka lensa(shutter)
Film kamera
10. 3. Cacat mata
Titik dekat mata disebut punctum
proximum (pp), sedangkan titik jauh mata
disebut punctum remotum (pr). Untuk mata
normal memiliki titik dekat 25 cmdan titik
jauh di tak terhingga. Mata normal disebut
emetropi.
a. Mata Miopi (rabun jauh)
Orang mengalami miopi karena memiliki
mata kurang dari 25 cm (pp < 25 cm) dari
terjauhnya kurang dari tak terhingga ( pr <
kacamata minus dapat dihitung dengan
berikut:
P=-1/pr=-1/Fkacamata
11. b. Mata hipermeteropi (Rabun dekat)
Orang yang matanya mengalami
hipermeteropi memiliki jarak titik dekat
lebih dari 25 cm ( pp > 25 cm).
Diperlukan kacamata cembung yang dapat
dihitung dengan persamaan berikut.
P = 4 100/PP
12. c. Mata presbiopi (mata tua)
Orang yang menderita ini mengalami kesulitan melihat
benda yang jauh dan tidak dapat pula membaca pada jarak
yang normal. Titik dekatnya (pp) > 25 cm dan titik
jauhnya (pr) < .
d. Mata astigmatisme (silindris)
Orang yang menderita penyakit ini, ketika melihat garis-
garis vertical lebih jelas daripada garis garis horizontal.
Untuk membantu penderita astigmatisme dapat
mengunakan kacamata berlensa silindris.
e. Tipuan mata
Dalam bayangan benda, mata mengalami tipuan kesan
bayangan yang diterimanya.
13. C. LUP
1. Pengertian lup
Lup biasa disebut kaca pembesar (suryakanta). Lup
adalah sebuah lensa cembung yang digunakan untuk
melihat benda-benda kecil agar tampak lebih besar dan
jelas daripada aslinya. Lup bersifat mengumpulkan sinar
karena terbuant dari lensa cembung.
14. 2. Perbesaran bayangan lup
-jikamata berakomodasimaksimum =
M= n/F + 1
- Jika mata tidak berakomodasi, jarak bayangandi tempat jauh tak terhingga
adalahS1 = maka perbesarannyaadalah:
M = n/ F= pp / F
ket = M : perbesaran bayangan
pp = n :titik dekatmata
F : jarak titik api
15. D. MIKROSKOP
1. Pengertian mikroskop
Mikroskop pertama kali dibuat oleh seorang dokter yang bernama dr.
Zacharias Jansen.
2. Bagian bagian mikroskop
Mikroskop terdiri atas lensa okuler, lensa objektif, penjepit, tombol
pengatur, cermin, tabung, diafragma, dan lain-lain.
3. Fungsi mikroskop dan cara menggunakannya
a. Fungsi mikroskop
Mikroskop digunakan untuk mengamati bakteri, virus, kuman dan
mikroorganisme lainnya. Mikroskop sangat diperlukan oleh dokter,
perawat, dan lain-lain. Mikroskop juga digunakan untuk menganalisis hasil
industri.
b. Cara menggunakan mikroskop
Benda yang akan diamati letakkan ada preparat. Preparat/benda yang
diletakkan antara F dan 2F dari lensa objektif sehingga lensa objektif akan
menghasilkan bayangan. Sifat bayangan yang dihasilkan oleh lensa
objektif adalah terbalik, nyata dan diperbesar. Sifat bayangan yang
dihasilkan oleh lensa okuler adalah terbalik, maya, dan diperbesar.
16. 4. Perbesaran mikroskop (M)
M = 硫/留 M = Mob.Mok
a. Perbesaran untuk mata tidak berakomodasi
Bayangan yang dihasilkan oleh lensa objektiftepat jatuh di titik
fokus.
M = Sob/Sob(25/Fok)
b. Perbesaran untuk mata berakomodasi maksimum
Bayangan yang dihasilkan oleh lensa okuler tepat jatuh di titik dekat
mata.
M = Sob/Sob(25/Fok+1)
Untuk menentukan panjang mikroskop:
D = Sob+Sok
Ket :
M : perbesaran mikroskop
S ob : jarak bayangan pada lensaobjektif
Sok : jarak benda pada lensa okuler
Fok : jarak titik fokus pada lensa okuler
D : panjang mikroskop
17. 5. Jenismikroskop
Jenis mikroskop dibagi menjadi 2;
a. Mikroskop Optik, yaitu mikroskop yang
menggunakan cahaya.
b. Mikroskop bukan optik (menggunakan radiasi
panjang gelombang sinar pendek).
18. Sekian dari
K A M I
MOHON MAAF
JIKA DIDALAMNYA
BANYAK KELEBIHAN,
JANGAN IRI