Buletin Penataan Ruang "Johor Selatan sebagai Pesaing atau Peluang bagi Kawasan Ekonomi Indonesia" (Penulis: Ira Irawati ST,MT)
1 of 8
Downloaded 13 times
More Related Content
Buletin Penataan Ruang "Johor Selatan sebagai Pesaing atau Peluang Kawasan Ekonomi Indonesia" (Penulis: Ira Irawati ST,MT)
1. JOHOR SELATAN, PESAING ATAU PELUANG TERDEKAT BAGI KEKI
Penulis: Ira Irawati, ST, MT
Keberadaan Johor Selatan sebagai salah satu pusat pengembangan ekonomi di Malaysia menjadi salah satu
kawasan yang harus diperhitungkan dalam pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus Indonesia (KEKI),
khususnya Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas (KPBPB) Batam-Bintan-Karimun. Dari satu sisi
pengembangan kawasan Johor Selatan ini, dalam keterkaitan regional antara Malaysia, Indonesia, dan
Singapura dapat dipertimbangkan sebagai peluang dalam pengembangan ekonomi, sebagaimana telah
diwujudkannya konsep pengembangan IMS C GT (Indonesia, Malaysia, Singapura - Growth Triangle). Namun
dari sisi persaingan pasar global, Johor Selatan melalui perencanaan yang komprehensif baik itu fisik, ekonomi,
dan sosialnya, dapat menjadi salah satu pesaing terdekat bagi Indonesia khususnya bagi KPBPB Batam-
Bintan-Karimun.
Johor Selatan yang terletak di Negara Bagian Johor dengan Ibukotanya Johor Bahru; seperti halnya
Singapura dan Batam-Bintan-Karimun memiliki posisi strategis karena berada pada lalu lintas pelayaran
internasional yang sibuk. Posisi ini telah menjadikannya wilayah perkotaan kedua terpenting secara ekonomi di
Malaysia setelah Kuala Lumpur akibat pertumbuhan dari sektor industri elektronik, logistik, makanan dan
pertanian, pariwisata, serta industri minyak dan petrokimia. Selain itu, kedekatannya dengan internasional hub
dan pasar Singapura, Indonesia, Cina dan India, makin memperkuat posisi Johor Selatan ini. Rencana
pengembangan Johor Selatan C South Johor Economic Region (SJER), sebagai Southern Belt Economic Zone
(SBEZ) ini dituangkan dalam Comprehensive Development Plan (CDP) yang disusun dari tahun 2005 sampai
dengan 2006 oleh Khazanah. CDP ini terdiri dari Rencana Fisik/spasial, Sosial Ekonomi, Komersialisasi, dan
Regulasi. Dalam rangka pembelajaran untuk meningkatkan daya saing KEKI secara umum serta KPBPB Batam-
Bintan-Karimun secara khusus, maka ada baiknya kita melihat strategi dan kebijakan pengembangannya serta
insentif yang ditawarkan untuk menarik minat para investor di Johor Selatan ini.
Kedudukan SJER dalam Rencana Pembangunan Malaysia
Johor Bahru, sebagai bagian dari kawasan SJER dalam hirarki pusat-pusat kota yang ditetapkan pada National
Physical Plan Malaysia 2005-2020, ditempatkan pada posisi kedua setelah Kuala Lumpur bersama-sama
Penang dan Kuantan sebagai pusat utama investasi internasional dan lokal. Pada Ninth Malaysia Plan 2006-
2010, SJER ditempatkan sebagai pusat pengembangan Semenanjung Malaysia dan salah satu kawasan yang
menjadi katalis utama pertumbuhan dan memiliki dampak pembangunan yang tinggi. Pada Draft Johor State
Structure Plan 2006-2020, SJER ditetapkan sebagai zona perdagangan internasional, serta pusat bisnis dan
jasa.
Visi dan Tujuan Pembangunan
Visi SJER adalah: A Strong,
Sustainable Conurbation of International
Standing
Untuk mencapai visi tersebut,
terdapat 5 pilar strategis yang didasari
oleh 3 prinsip pembangunan SJER.
Sasaran yang ingin dicapai adalah
pertumbuhan pendapatan nasional
sebesar 8% per tahun, PDB sebesar
93,3 milyar $US, pertumbuhan
pendapatan perkapita sebesar 3,8%,
pendapatan perkapita sebesar 31.100
$US, tambahan 817.500 lapangan
kerja. Selain itu, diharapkan SJER akan
memberikan manfaat dalam hal
peningkatan kualitas hidup, perlindungan lingkunan, pembelajaran dan pengetahuan, ikatan sosial, pendapatan
dan distribusi pendapatan yang lebih baik.
2. Kondisi Umum SJER
SJER yang terletak di selatan Johor memiliki luas 221.634,1 hektar,
terdiri atas seluruh distrik Johor Bahru, Mukim Jeram Batu, Mukim
Sungai Karang, Mukim Serkat dan Pulau Kukup di Mukim Ayer Masin,
dan Pontian. Tingkat urbanisasi di Johor Baru mencapai 69,1%, lebih
tinggi dari rata-rata tingkat urbansasi nasioal sebesar 65,4%. Sekitar 70%
dari industri manufaktur di Wilayah Johor terletak pada SJER ini, di mana
pusat utama kegiatan ekonomi terletak di Kota Johor Bahru, Pasir
Gudang, Tanjung Langsat, dan Senai-Kulai, dengan kegiatan utama jasa
dan industri manufaktur.
Pada tahun 2005, wilayah terbangun SJER saat itu baru mencapai
15,35% dari total kawasan, di mana permukiman meliputi 4,74%, fasilitas
umum 1,77%, industri 1,97%, dan komersial sebesar 0,59%. Adapun
kawasan non terbangun yang meliputi 84,65%, sebagian besar lahannya
(58,2%) merupakan lahan pertanian. Isu utama pembangunan SJER adalah keseimbangan pertumbuhan dan
pembangunan dengan tetap melindungi alam dan lingkungan terutama pada kawasan-kawasan resapan air.
Prinsip-Prinsip Utama Perancangan Pembangunan Fisik
Guna mendukung pencapaian visi, maka Grand Scenario kerangka dan arah rencana pembangunan SJER
yang ditetapkan oleh Pemerintah Malaysia adalah Liveability dan Sustainability , dimana prinsip-prinsip yang
digunakan yaitu :
Equity, kesempatan yang sama bagi masyarakat lokal dan
stakeholder
Quality of Life, melalui peningkatan kemampuan ekonomi
masyarakat dan kesempatan kerja
Safety and Comfort, di mana penekanan kualitas lingkungan
terbangun yang dapat meningkatkan standar hidup.
Protect and Manage Natural Environment, melalui pengelolaan
lingkungan alam dan perlindungan sumber daya alam sebagai
dasar bagi standard hidup yang tinggi.
Culture and Divesity, dibangun melalui lingkungan budaya yang
kuat, beragam seni, dan budaya masyarakat.
Partnership, melalui kolaborasi dan kerjasama antar pemerintah
lokal, organisasi non pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat.
Berdasarkan prinsip-prinsip tersebut, serta visi SJER untuk menyiapkan standar hidup yang tinggi bagi
masyarakatnya, CDP menyeimbangkan tiga elemen: pertumbuhan ekonomi, kualitas lingkungan, serta
pembangunan sosial dan masyarakatnya, untuk mencapai SJER sebagai pusat pertumbuhan kelas dunia.
Strategi Pembangunan Fisik/spasial SJER
1. Memastikan pembangunan yang seimbang dalam SJER
melalui penegasan distribusi dan peningkatan efisiensi
yang fokus pada pembangunan di pusat dan koridor.
Pembangunan infrastruktur pada Koridor Nusajaya-Johor
Bahru-Pasir Gudang, yaitu koridor perumahan di
Pelabuhan Tanjung Pelepas dan Pasir Gudang,
pembangunan pusat pemerintahan Nusajaya,
pembangunan pusat komersial dan ritel Johor Bahru,
pembangunan jaringan ke Singapura, dan peningkatan
Airport Senai sebagai bagian dari hub logistik di wilayah
selatan.
2. Perlindungan dan pelestarian alam, sumber daya historis
dan ruang terbuka untuk meningkatkan kualitas hidup.
Pembangunan jaringan atau sistem ruang terbuka untuk
Pembangunan Berkelanjutan melalui
Integrasi Tiga Elemen
3. melindungi habitat dan keberagaman biologi atas
hutan, mangrove, hewan, dan kawasan resapan air.
3. Fokus pembangunan pada area yang telah
berkembang dan pembangunan infrastruktur .
Pembangunan infrasturktur : jalan, drainase, energi,
dan air, serta pembangunan infrastruktur katalis
seperti jalan bebas hambatan.
4. Promosi pembangunan dan pembangunan kembali
kawasan permukiman yang telah ada.
5. Peningkatan keterkaitan aksesibilitas regional C Barat-
Timur melalui penyediaan transportasi public
alternative. Keterkaitan regional antara Kuala Lumpur,
Johor Bahru, dan Singapura untuk meningkatkan
pertumbuhan ekonomi melalui alternatif moda
transportasi seperti jalur kereta dan jalan.
6. Promosi key economic initiatives yang akan menjadi
focal points pertumbuhan wilayah.
Selain mendorong aktivitas ekonomi yang telah ada,
pembangunan ekonomi difokuskan pada
pembangunan ekonomi baru untuk menciptakan
lompatan kuantum dengan pembangunan industri
kreatif di Multimedia Super Corridor (MSC) Cyber City,
serta simpul pendidikan, kesahatan, dan pusat
pemerintahan di Nusajaya.
7. Perencanaan dan Pembangunan SJER sebagai satu
pusat global terintegrasi antara Johor, Singapura dan
Indonesia. Penguatan keterkaitan SJER dengan
Singapura dan Indonesia terutama Batam dan Bintan.
8. Pengelolaan Pertumbuhan Regional terutama di
kawasan pinggiran SJER. Perlindungan atas : kawasan pertanian yang dipromosikan, produk utama
kawasan, dan kawasan dengan nilai lingkungan yang berharga; melalui peningkatan aksesibilitas orang dan
barang.
9. Perencanaan infrastruktur dan utilitas yang inovatif dan berkelanjutan. Pada bidang energi dan sumber daya,
penerapan pengelolaan persampahan, reduce, reuse dan recycle, alternetif energi, integrasi pengelolaan air.
10. Promosi perencanaan komunitas untuk menghasilkan lingkungan yang berkualitas. Melalui konsep
perancangan lingkungan, kualitas bangunan dan material yang mengarah pada keamanan dan keselamatan,
integrasi sosial dan pembangunan komunitas.
4. SJER Strategic Economic Thrusts (SET)
Strategic Economic Thrusts SJER meliputi :
Penguatan penggerak ekonomi utama yang telah ada dan diversifikasi
Penguatan industri pendukung dan pondasi dasar
Optimasi distribusi spasial kegiatan ekonomi
Penguatan keterkaitan internasional
Pembangunan kekuatan yang telah ada dari sumberdaya yang memiliki kontribusi dan memanfaatkan
kekuatan Singapura
Adopsi pendekatan cluster
Pernyediaan insentif pendukung yang tepat.
Strategi tersebut selanjutnya dijabarkan dalam Distribusi Kegiatan Ekonomi dalam wujud cluster-cluster industri
di setiap kawasan berikut:
Area Kegiatan Ekonomi
Johor Bahru Area Plastic, Electrical & Electronic (E&E), Food Products, Financial Services,
Commerce & Retail, Arts & Culture, Hospitality, Urban tourism
Nusajaya Area MSC-Based, R&D, Creative & Multimedia, Industry, Software
Development, Engineering & Emerging Technology, Bio-technology,
Medicine & Health, Multimedia & Technical Education
Port of Tanjung Pelepas
Area
E&E, Petrochemical, Hi-tech Manufacturing, R&D, Food Products,
Logistic Centre, Port Services, Warehousing, Entreport Trade, Regional
HQs, Regional Procurement Centres
Senai Area E&E ,Food Products (High Value), Agro-Products, Other Industries
Engineering Warehousing, Logistic, Airport Services
Pasir Gudang Area E&E, Chemicals, Oleo Chemical, Food, Engineering, Other Industries,
Port & Logistics, Warehousing
Tanjung Langsat Area Petrochemical, Other Chemical, Oleo Chemical, Bio-Diesel, R&D,
Engineering
Dalam pengembangan strategi ekonomi ini, selain terdapat
keterkaitan ekonomi secara horizontal, terdapat keterkaitan
secara vertikal di mana keterkaitan SJER dan Indonesia
(dalam hal ini Batam) adalah keterkaitan dalam produk
Elektronik dan Elektrik.
5. Konsep Rencana Pembangunan Fisik
Konsep ini menjabarkan dari sepuluh strategi pembangunan fisik yang menyeimbangkan konservasi dan
perlindungan lingkungan dengan kebutuhan dan pembangunan sosial.
Selanjutnya konsep ini dijabarkan dalam Proposal Map dari CDP yang merupakan rencana pengelolaan guna
lahan, yang menunjukkan tipe pembangunan yang diperbolehkan dalam lokasi tertentu dan juga Development
Permit Areas. Selain itu, ditetapkan intensitas pembangunan seperti kepadatan bangunan, dan insentif untuk
kenaikan kepadatan bangunan.
SJER Flagship Zone
Flagship Zone adalah kawasan kunci (Focal Point) dan juga sebagai Kawasan Primer yang dipromosikan dalam
pembangunan SJER, di mana dilakukan penguatan atas cluster ekonomi yang telah ada sejalan dengan
diversifikasi dan pembangunan faktor-faktor pertumbuhan yang ditargetkan. Adapun Kawasan Sekunder yang
dipromosikan adalah Aviation logistic hub and airport di Senai, dan University Teknologi Malaysia (UTM) di
Skudai.
Flagship Zone Key Function & Activities
A C Johor Bahru Service and business district, Free Access Zone
B - Nusajaya Johor State Administrative Centre, New financial and business district,
MSC Cyber city and Nusajaya Cyber park, Education hub
C C Western Gate
Development
Port of Tanjung Pelepas (PTP), RAMSAR Sites, 2nd Link Free Access
Zone
D C Eastern Gate
Development
Pasir Gudang Port and industrial zone, Tanjung Langsat Technopolis, Kim-
Kim Regional Park
E C Senai C Skudai Senai International Airport, Integrated logistic hub, Skudai Knowledge
Centre, Senai Multimodal Terminal Hub
7. Special Economic Corridor SJER
Koridor Nusajaya-Johor Bahru-Pasir Gudang, didukung dengan pembangunan dua pelabuhan utama yaitu
Tanjung Pelepas dan Pasir Gudang, dan yang ketiga adalah Oleo-Chemical Port di Tanjung Langsat. Kawasan
ini memiliki hubungan langsung ke Singapura yaitu Causeway dan the Second Link di Nusajaya. Koridor ini
merupakan zona utama pembangunan dan investasi dengan sektor baru yang diinisiasi dengan kegiatan
Information, Communication and Technology, multimedia and research, health, education, financial services and
creative industry.
Manajemen dan Organisasi dalam SJER
Pengelolaan SJER dilakukan South Johor Authority (SJA) dengan kewenangan mengatur dan mengarahkan para
stakeholder baik publik maupun privat dalam rangka merealisasikan visi pembangunan SJER, melalui perannya
dalam perencanaan ekonomi, sosial, dan lingkungan. Peran ini tidak melebihi peran otoritas lokal dan
pemerintahan lokal. SJA berada di dalam kekuasaan pemerintah Johor. Dalam menjalankan fungsinya, SJER
diarahkan oleh Kementrian yang bertanggung jawab untuk mengarahkan. Dalam SJA sendiri terdapat SJA Board
sebagai lembaga perwakilan berbagai badan di SJER untuk mengawasi dan memberikan arahan kepada SJA
management untuk melakukan pengelolaan kesehariaan di SJER. Terdapat pula Approval and Implementation
Comitee sebagai one stop approval facilitation and coordination.
Insentif Bagi Investor di SJER
Guna menarik investasi pada kawasan ini, ditetapkan mekanisme insentif fiskal berupa pembebasan atau
pengurangan pajak kepada perusahaan yang dapat memenuhi alternatif-alternatif ketentuan bahwa perusahaan
tersebut :
a) terletak di kawasan yang dipromosikan, dan atau
b) menghasilkan produk yang yang dipromosikan, dan atau
c) menghasilkan produk nasional atau strategis, dan atau
d) menghasilkan produk yang terkait dengan produk industri lain, dan atau
e) pioner pada produk atau terletak pada kawasan yang dipromosikan, dan atau
f) memproduksi barang antara untuk pasar internasional dengan standar tertentu,
g) melakukan penelitian dan pengembangan atas produk yang dipromosikan,
h) melakukan ekspansi investasi pada produk berbahan baku lokal,
i) dimiliki oleh perusahaan lokal yang bekerja sama dengan perusahaan asing.
Insentif-insentif tersebut diberikan kepada perusahaan yang bergerak pada sektor manufaktur, pariwisata,
pendidikan, prasarana, logistik, high-tech dan multimedia, jasa, pendaurulangan limbah, dan leasing.
8. Penutup
Berdasarkan perencanaan SJER yang direncanakan secara komprehensif ini serta starting point pembangunan
yang lebih awal, maka kawasan Johor Selatan merupakan pesaing terdekat bagi pengembangan KEKI, terutama
KPBPB Batam, Bintan, dan Karimun dalam hal menarik investasi dan persaingan pangsa pasar produk nantinya.
Namun, dengan keberadaan geografis yang berdekatan, dan potensi sumberdaya yang dimiliki Indonesia serta
kerangka kerja sama IMS-GT, dan melalui kerja sama pengembangan ekonomi antara Johor dan Indonesia
(khususnya KPBPB Batam-Bintan-Karimun), sesungguhnya kedua kawasan ini memiliki potensi untuk bersinergi
dan saling menguntungkan dalam persaingan pasar global. Oleh karena kebijakan penetapan kawasan Batam-
Bintan-Karimun sebagai KPBPB (melalui PP 46, 47 dan 48 tahun 2007) masih relatif baru maka seluruh
pemangku kepentingan harus mempunyai komitmen yang kuat dalam mengejar ketertinggalan pembangunannya
agar potensi sinergi tersebut tidak terbuang sia-sia.