Gaya belajar merupakan hal penting dalam proses belajar mengajar. Terdapat tiga gaya belajar yaitu visual, auditori dan kinestetik. Gaya belajar visual menekankan pembelajaran melalui penglihatan dengan menggunakan media visual seperti gambar dan video. Manfaat mengetahui gaya belajar adalah menemukan cara belajar masing-masing individu dan menyesuaikan strategi pembelajaran.
2. Visual (belajar dengan cara melihat)
Seseorang yang memiliki gaya belajar visual cenderung belajar melalui hubungan
visual (penglihatan). Dengan demikian dalam gaya belajar visual yang sifatnya
eksternal, ia menggunakan materi atau media yang bisa dilihat atau
mengeluarkan tanggapan indera penglihatan. Materi atau media yang bisa
digunakan adalah buku, poster, majalah, rangka tubuh manusia, peta, dan lain-lain.
Sedangkan gaya belajar visual yang bersifat internal adalah menggunakan
imajinasi sebagai sumber informasi.
Bagi siswa yang bergaya belajar visual, penglihatan (mata) merupakan peranan
yang sangat penting dalam hal ini, metode pengajaran yang digunakan guru
sebaiknya lebih banyak / dititikberatkan pada peragaan atau media, ajak mereka
ke obyek-obyek yang berkaitan dengan pelajaran tersebut, atau dengan cara
menunjukkan alat peraganya langsung pada siswa atau menggambarkannya di
papan tulis. Anak yang mempunyai gaya belajar visual harus melihat bahasa
tubuh dan ekspresi muka gurunya untuk mengerti materi pelajaran. Mereka
cenderung untuk duduk di depan agar dapat melihat dengan jelas. Mereka
berpikir menggunakan gambar-gambar di otak mereka dan belajar lebih cepat
dengan menggunakan tampilan-tampilan visual, seperti diagram, buku pelajaran
bergambar, dan video. Di dalam kelas, anak visual lebih suka mencatat sampai
detil-detilnya untuk mendapatkan informasi.
3. • Gaya belajar merupakan sesuatu hal yang
sangat penting dalam melaksanakan tugas
belajar, baik dirumah, masyarakat maupun
sekolah. Ketika seseorang dalam proses
belajar sudah menemukan gaya belajar yang
sesuai dengan dirinya, itu akan memudahkan
anak untuk memahami materi yang
disampaikan guru dan mengerti pelajaran
jauh lebih cepat. Gaya belajar ada 3 macam,
yaitu : Visual , Auditori , dan Kinestetik. Di
sini , kami akan membahas gaya belajar
Visual
5. Dalam gaya belajar visual ini tentunya mempunyai kelemahan dan
kelebihan. Oleh karena itu anak akan mempunyai kelebihan di bidang
tertentu.
Kelebihan :
• Rapi dan teratur
• Mempunyai sifat yang teliti dan detail ketika mengerjakan sesuatu.
• Biasanya tidak terganggu jika harus belajar di dalam keributan atau
keramaian, anak tetap akan berkonsentrasi ketika harus belajar di
tempat ramai.
• Tulisan tangan relative rapi dan bagus.
• Cenderung suka membaca
Kekurangan :
• Sering kali mengetahui apa yang harus dikatakan, tetapi tidak
pandai dalam memilih kata-kata.
• Mengingat dalam instruksi verbal.
• Kurang menyukai berbicara.
• Biasanya sukar menginggat suatu informasi yang diberikan secara
lisan.
6. Ciri – Ciri Gaya Belajar Visual
Setiap gaya belajar mempunyai ciri-ciri tertentu, sehingga guru dapat
memahami cara belajar siswa. Adapun ciri-ciri belajar visual adalah
sebagai berikut :
• Bicara agak cepat
• Mementingkan penampilan dalam berpakaian/presentasi
• Tidak mudah terganggu oleh keributan
• Mengingat yang dilihat, dari pada yang didengar
• Lebih suka membaca dari pada dibacakan
• Pembaca cepat dan tekun
• Seringkali mengetahui apa yang harus dikatakan, tapi tidak pandai
memilih kata-kata
• Lebih suka melakukan demonstrasi dari pada pidato
• Lebih suka musik dari pada seni
• Mempunyai masalah untuk mengingat instruksi verbal kecuali jika
ditulis, dan seringkali minta bantuan orang untuk mengulanginya
7. Strategi untuk mempermudah proses belajar
Strategi belajar sangat diperlukan untuk semakin
mempermudah proses pembelajaran, strategi belajarpun
berbeda – beda berdasarkan gaya belajarnya, berikut
adalah strategi belajar yang disarankan untuk gaya visual
Strategi untuk mempermudah proses belajar anak visual :
• Dalam proses pembelajaran gunakan materi visual
seperti, gambar-gambar, diagram dan peta.
• Gunakan spidol warna untuk menandai hal-hal penting.
• Ajak anak untuk membaca buku-buku berilustrasi.
• Gunakan multi-media dalam proses pembelajaran
(contohnya: komputer dan video).
• Ajak anak untuk mencoba mengilustrasikan ide-idenya ke
dalam gambar.
8. Manfaat mengetahui gaya belajar
Manfaat memahami gaya belajar individu itu sangat penting karena siswa ataupun guruakan lebih mudah untuk
menentukan strategi belajar yang sesuai dengan kemampuan siswa. Ada banyak keuntungan untuk memahami
gaya belajar agar dalam belajar, kita bisa memproses informasi dengan lebih efisien. Beberapa manfaat tersebut
meliputi :
Keuntungan Akademik
• Memaksimalkan potensi belajar Anda
• Sukses pada semua tingkat pendidikan
• Memahami cara belajar terbaik dan bisa mendapatkan nilai lebih baik pada ujian dan tes
• Mengatasi keterbatasan di dalam kelas
• Mengurangi frustrasi dan tingkat stress
• Mengembangkan strategi belajar Anda
Keuntungan Pribadi
• Meningkatkan rasa percaya diri dan harga diri
• Mempelajari cara terbaik menggunakan otak yang dimiliki oleh setiap individu
• Mendapatkan wawasan kekuatan serta kelemahan diri kita sendiri
• Mempelajari bagaimana menikmati belajar dengan lebih dalam
• Mengembangkan motivasi untuk belajar
• Mempelajari bagaimana memaksimalkan kemampuan serta keterampilan alami yang kita miliki
• Unggul dalam kompetisi/persaingan
• Mengelola tim dengan cara yang lebih efektif
• Mempelajari bagaimana cara memberikan presentasi dengan lebih efektif
• Meningkatkan keterampilan kita sendiri
• Meningkatkan produktivitas kita sendiri
Dapat disimpulkan, manfaat dari mengetahui gaya belajar adalah
• Menemukan cara-cara orang belajar
• Mempelajari bagaimana anak menyerap dan mengolah informasi
• Menggunakan teknik-teknik untuk menyeimbangkan cara belajar anak sehingga dapat mencapai keberhasilan
belajar
• Dapat memantau cara belajar orang lain
9. KESIMPULAN
Gaya belajar merupakan suatu cara yang dilakukan oleh seseorang untuk memperoleh informasi,
mengolah informasi, untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi dalam proses belajar
mengajar, agar terjadi suatu proses belajar yang menyenangkan sehingga tujuan pendidikan dapat
tercapai
Ciri-ciri gaya belajar visual, auditori dan kinestetik pada setiap anak yaitu sesuai dan tercemin dengan
modalitas yang dimilikinya.
Strategi untuk mempermudah proses belajar visual, auditori dan kinestetik pada setiap anak harus
menonjolkan setiap kemampuan modalitas yang dimilikinya.
Manfaat mengetahui gaya belajar
• Menemukan cara-cara orang belajar
• Mempelajari bagaimana anak menyerap dan mengolah informasi
• Menggunakan teknik-teknik untuk menyeimbangkan cara belajar anak sehingga dapat mencapai
keberhasilan belajar
• Dapat memantau cara belajar orang lain
Strategi belajar merupakan strategi yang menekankan agar siswa memanfaatkan semua alat indera
yang dimilikinya. Suatu proses belajar akan efektif dan efisien jika siswa mengetahui stategi belajar
yang sesuai. Auditori strategi belajar yang yang bermakna bahwa belajar haruslah dengan melalui
mendengarkan, menyimak, berbicara, presentasi, argumentasi, mengemukakan pendapat, dan
menanggapi. Visualisation yang bermakna belajar haruslah menggunakan indra mata melalui
mengamati, menggambar, mendemontrasikan, membaca, menggunakan media dan alat peraga.
Kinestetik merupakan suatu proses belajar dengan menekankan agar siswa mengalami kegiatan
tersebut atau melakukannya. Stategi ini lebih menekankan pada konsep dan dijelaskan melalui praktek
langsung.
10. ~~ Thank You ~~
Daftar Pustaka
• Budiningsih, Asri. 2005. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: PT Rineka Cipta
• Bahri, Syaiful. 2002. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: PT Rineka Cipta
• De Porter, Bobbi. 2003. Quantum Learning Membiasakan Belajar Nyaman dan
Menyenangkan. Bandung: Kaifa
• http://edukasi.kompasiana.com/2012/05/15/mengingat-dan-mengenal-kembali-gaya-belajar-
anak/
• http://meylina-naini.blogspot.com/2010/05/jenis-jenis-gaya-belajar.html
• http://staff.uny.ac.id/sites/default/files/GAYA%20BELAJAR_0.pdf
• http://weblogask.blogspot.com/2012/04/savi-somatic-auditory-visualization.html
• http://weblogask.blogspot.com/2012/05/visualization-auditory-kinestetik-vak.html