3. PERANGKAT KERAS KOMPUTER
Perangkat Keras
(Hardware), yaitu
semua peralatan
yang secara fisik
terlihat dan dapat
dijamah dalam satu
komputer.
4. Alat Input
Alat Input (Input Device)
Alat input adalah alat yang digunakan untuk menerima input.
Input bisa berupa :
o Signal input yaitu data yang dimasukkan ke system komputer.
o Maintenance input yaitu program yang digunakan dalam mengolah data yang
dimasukkkan.
Alat input terdiri dari alat input langsung dan alat input tidak langsung .
Alat input langsung dapat digolongkan ke dalam beberapa golongan :
o Keyboard
o Pointing device atau mouse
o Scanner
o Sensor
Alat input tidak langsun diantaranya :
o Keypunh atau key to card
o Pita magnetic dan disk magnetic
5. Alat Pemroses
Alat pemroses adalah alat dimana instruksi-instruksi program diproses
untuk mengolah data yang sudah dimasukkan lewat alat input dan
hasilnya akan ditampilkan di alat output.
Alat pemroses terdiri dari CPU dan main memory
o CPU (central proessor untit) merupakan tempat pemrosesan
instruksi-instruksi program. CPU terdiri dari 2 bagian utama yaitu :
Kontrol unit (control unit)
Arithmetic and logic unit
o Main memory, yaitu bagian yang menyimpan semua data dan
instruksi yang dibutuhka untuk keseluruhan proses program.