Segala sesuatu yang bukan buatan manusia termasuk lingkungan alam. Lapisan tanah, udara, air, tumbuhan dan hewan semuanya terdiri dari lingkungan alam. Lingkungan alam memiliki beberapa domain, yaitu litosfer, hidrosfer, atmosfer, dan biosfer. Lingkungan alam adalah keadaan sekitar yang mempengaruhi perkembangan dan tingkah laku. Lingkungan hidup alami ialah lingkungan yang terbentuk dari proses alam. Terdiri atas berbagai sumber dari alam termasuk ekosistem beserta komponen-komponen di dalamnya, baik berupa fisik, biologis, dan non biologis. Lingkungan hidup alami dapat terbentuk secara dinamis karena mempunyai keragaman atau heterogenitas makhluk hidup dan organisme yang sangat tinggi.