Eceng gondok (Eichhornia crassipes) merupakan gulma air yang berkembangbiak dengan cepat. Salah satu cara menanggulanginya adalah memanfaatkannya sebagai bahan baku kertas seni. Pemanfaatan eceng gondok untuk kertas seni telah dilakukan dan hasilnya cukup memuaskan. Produk kertas seni ini berpotensi dikembangkan dan dipasarkan di daerah wisata sekitar Danau Toba sebagai souvenir.